Assalamuálaikum wr wb
SMK Muhammadiyah Suruh, Kecamatan Suruh Kabupaten Semarang Jawa Tengah pada usia yang ke22 tahun siap berkompetisi menyambut Digitalisasi Informasi dibidang Edukasi dan menyiapkan peserta didiknya melek informasi memasuki Era Milenial. Peningkatan SDM PTK dan fasilitas sekolah merupakan salah satu program untuk mengantarkan dan membekali lulusan yang berwawasan dan berperilaku Islami, beretoskerja, berprestasi dan siap terjun ke dunia kerja maupun berwirausaha.
Berbagai prestasi telah ditorehkan di ajang Lomba Kompetensi Siswa , olah raga dan lainnya menyertai perjalanannya. Prestasi tertinggi dibidang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) adalah mewakili Indonesia diajang Word Skill Contest di Sao Polo Brazilia pada kompetensi Comersial Wiring/Electrical Installation. Selain itu ada pula alumni SMK yang berprestasi dan mewakili Lomba kompetensi di Asian Skill Contest di Vietnam dan setiap tahunnya menjadi candidat Kabupaten Semarang untuk mengikuti ajang LKS ditingkat Provinsi untuk kompetensi Comercial Wiring.
SMK Muhammadiyah Suruh senantiasa meningkatkan kualitas sarana pembelajaran untuk memberikan layanan Prima kepada customer. Tahun Pelajaran 2020/2021 menyiapkan program unggulan diantaranya Pembelajaran Teaching Factory, Kelas Honda dan Kelas Wira usaha melalui pemberdayaan Produk Kreatif dan kewirausahaan.
Untuk mempersiapkan peserta didik menuju era milenial SMK Muhammadiyah Suruh merintis IT Learning (pembelajaran yang berbasis IT) yang nantinya menuju smart shool.
Bukan pilihan yang salah dan langkah cerdas yang tepat jika Anda bergabung bersama SMK Muhammadiyah Suruh, Sukses menyertai Anda.
Wassalamuálaikum wr wb
Kepala Sekolah,
Hary Roto Wasis Effendi
NBM : 904879